Penyebab Jerawat Meradang dan Gatal

Penyebab Jerawat Meradang dan Gatal

 Penyebab Jerawat Meradang dan Gatal – Jerawat merupakan salah satu gangguan kulit yang mudah sekali menyebar. Selain itu peradangan akibat jerawat juga tidak bisa anda hindari. Hal ini disebabkan karena bakteri yang ada pada jerawat berkembangbiak secara pesat. Hal inilah yang membuat kondisi jerawat makin meradang dan membuatnya terasa gatal. Jerawat meradang ini perlu diketahui penyebabnya terlebih dulu. Penyebabnya sendiri cukup beragam. Baik dari luar maupun dalam. Dengan mengetahui penyebabnya anda bisa memilih cara paling efektif untuk mengatasi jerawat.

Pasalnya jika salah dalam memilih proses pengobatan, jerawat akan makin parah dan menyebar. Potensi peradangan jerawat ini sebagian besar disebabkan karena alergi dan kotoran. Alergi ini bisa dikarenakan oleh makanan, cuaca, hingga debu. Kenali kondisi kulit anda untuk tahu penyebab jerawat meradang secara baik. Nah, bagi anda yang penasaran apa saja penyebab jerawat meradang agar tepat dalam mengatasinya, berikut ulasan selengkapnya. 


Fenomena jerawat gatal yang menganggu aktivitas. Jangan digaruk ya!


Berbagai Penyebab Jerawat Meradang dan Gatal

#1 Alergi

Alergi bisa disebabkan karena beberapa faktor luar tubuh. seperti kosmetik, makanan, debu, dsb. Alergi merupakan respon negatif terhadap hal tertentu yang mesti anda kenali. Jika kulit mengalami alergi maka akan memudahkannya terkena jerawat dan peradangan. Oleh sebab itu wajib bagi anda mengenali kondisi kulit agar penyebab alergi bisa anda hindari demi kesehatan kulit anda.

#2 Kosmetik

Pertimbangkan bahan yang ada pada kosmetik tersebut. bisa jadi didalamnya terdapat bahan yang membuat kulit anda alergi atau mengeluarkan respon negatif. Tidak semua jenis kosmetik cocok untuk kulit anda sehingga anda wajib tahu apa saja jenis kosmetik yang baik dan sebaiknya anda hindari. Jika salah pilih kosmetik, wajah akan mudah berjerawat dan mudah meradang.

#3 Keringat

Keringat memiliki kandungan bakteri dan jika sudah keluar dari tubuh akan menyebabkannya mudah tercampur dengan debu. Biasanya kondisi cuaca yang panas akan menyebabkan wajah mudah berkeringat. Hal ini membuat anda mesti sedia tisu setiap saat agar keringat tidak meresap kembali ke pori-pori wajah. pasalnya jika hal tersebut terjadi, jerawat akan mudah meradang dan terasa gatal.

#4 Memencet jerawat

Jangan sembarangan memencet jerawat karena bisa berdampak buruk terhadap kesehatan kulit anda. Memencet jerawat bisa membuat jerawat makin menyebar dan kulit tangan yang kotor membuatnya cepat meradang. Sebaiknya segera obati jerawat tersebut agar tidak sampai menimbulkan peradangan.

#5 Wajah tidak bersih

Kurang menjaga kebersihan wajah juga berpengaruh pada kesehatan kulit wajah anda. Oleh sebab itu jaga selalu kebersihan wajah anda. Jika wajah senantiasa bersih maka bakteri penyebab jerawat meradang akan terkikis. Jika anda terbiasa tidak membersihkan wajah, bakteri tersebut akan berkembangbiak dan membuat wajah mudah meradang serta gatal.

--

Itu dia berbagai penyebab jerawat meradang dan gatal yang bisa kita ketahui. Semoga bermanfaat dan menambah informasi kesehatan kita.


Share:
Next Post Previous Post